PORTAL BERITA
PWQ News
Tangis Haru Mewarnai Wisuda Santri PWQ Hafidz 30 Juz
Palampang-Pesantren Wisata Al-Quran (PWQ) Palampang, Kabupaten Pangkajene dan Kepulauan (Pangkep) lahirkan 24 orang penghafal Quran 30 juz.
Ke 24 orang penghafal quran 30 juz ini, merupakan jebolan dari program Santri Intensif Tahfidz (SIT) PWQ, dan saat ini telah dinyatakan khatam 30 juz. Resmi ke 24 orang tersebut menyandang gelar Hafidz dan Hafidzah setelah dikukuhkan atau diwisuda, yang digelar di ruang pola kantor Bupati, Senin 7 Oktober, 2019.
Pimpinan PWQ Palampang Pangkep, H Muhammad Nazwarulhaq mengatakan, Santri kilat tahfidz tersebut merupakan implementasi dari program PWQ. Dengan tujuan melahirkan hafidz muda yang cendikiawan, serta meningkatkan ketakwaan santri. “Santri Intensif Tahfidz (SIT) ini baru angkatan pertama. Putra 12 orang, putri 12 orang total 24 orang, berhasil mengkhatamkan hafalan Quran 30 Juz. Santri yang dikukuhkan ini ada yang selesaikan hafalannya hanya dalam tempo 10 hari hingga 26 hari,” jelasnya.
Lanjut dikatakan, santri yang masuk dalam program tahfidz ini, mereka yang berusia tingkat SMP dan SMA. Dan, masuk dalam pemusatan SIT. “Mereka cuti sekolah, fokus hafalan. Dan siapa yang meninggikan Quran maka Insya Allah dimudahkan setiap urusannya. Contohnya, anak-anak kita ini yang mendapat gelar hafidz, secara akademik juga berprestasi,” terangnya.
Sementara itu, salah seorang Wali Santri, bersyukur dengan adanya wadah tahfidz dapat meningkatkan ketakwaan anak kami, selain dari pada menjadi seorang hafidz penghafal Al Quran. (Oji/ima)
PWQ Media